Review Film Aquaman (Indonesia)

Info Berita Film, Berita Film Terbaik, Sinopsis Film Terbaru, Nama Pemain, Nama Pemeran, Ulasan Film, Film Paling Seru - Review Film Aquaman (Indonesia)


review film aquaman indonesia


Aquaman dibintangi oleh Jason Momoa yang sekali lagi mengulangi perannya. Film ini akan mengeksplorasi asal-usul Aquaman secara lebih rinci, karena Justice League hanya mengisyaratkan latar belakangnya.

Film Aquaman disutradarai oleh James Wan, dengan para pemeran yang terdiri dari :

Amber Heard sebagai Mera,
Yahya Abdul-Mateen II sebagai Black Manta,
Patrick Wilson sebagai Prince Orm / Ocean Master,
Willem Dafoe sebagai Profesor Vulko,
Temuera Morrison sebagai Thomas Curry,
Nicole Kidman sebagai Atlanna
dan Dolph Lundgren sebagai King Nereus.

Film DC selalu mendapat peringkat buruk di mata para kritikus. Terutama karena Suicide Squad dan Justice League dianggap sebagai bencana besar bagi DC Extended Universe. Sejak itu, Warner Bros telah mencoba melakukannya dengan berbagai cara. Salah satunya adalah menggantikan Zack Snyder dengan James Wan untuk mengerjakan film solo Aquaman. Ingin tahu apa hasilnya? Lihatlah ulasan di bawah ini.

Awal Perkenalan Semua Karakter 

Quotes Aquaman
Arthur: My father was a lighthouse keeper. My mother was a queen. But life has a way of bringing people together. They made me what I am.

Tom Curry dan Atlana
Kisah Aquaman diawali dengan pertemuan antara Tom sang penjaga mercusuar dan Atlana, putri atlantis. Suatu malam, terjadi badai yang mengerikan, Tom menemukan Atlanna terdampar di bebatuan karang oleh gelombang, dan menyelamatkannya dari pantai. 

Tom Curry dan Atlanna akhirnya menjadikan mercusuar sebagai rumah mereka dan dari hubungan cinta mereka lahirlah Arthur.

Quotes Film Aquaman
[to baby Arthur]
Atlanna: You could unite our worlds one day.

[to young Arthur]
Atlanna: Legend has it that one day a new king will come, who will use the power of the trident to put Atlantis back together again.
Selanjutnya film Aquaman bercerita tentang masa kecil Arthur dan kemampuan spesial yang dimilikinya. Di satu sisi Atlana harus kembali ke atlantis demi keselamatan Tom dan Arthur.  

Arthur Curry 
Kisah Aquaman ternyata berlanjut dari kisah sebelumnya di Justice League. Setelah mengalahkan Steppenwolf, Arthur (Jason Momoa) memutuskan untuk tetap menjadi pahlawan dengan caranya sendiri. Suatu kali ia menyelamatkan kapal selam Rusia dari tangan bajak laut yang mencoba mengambil alih kapal selam itu.

Black Manta
Dalam proses membebaskan kapal selam, Arthur berkelahi dengan ayah anak itu, Jesse (Michael Beach) dan David Kane (Yahya Abdul-Mateen II). Pada pertarungan yang tidak seimbang, Jesse terjepit rudal yang menyebabkan ia tak mampu menyelamatkan diri dari kapal selam yang hampir tenggelam.

Melihat situasinya, Arthur menolak untuk membantu Jesse dan menyuruh David untuk memohon bantuan pada "lautan". Hasilnya, David menaruh dendam pada Arthur dan kemudian bertransformasi menjadi Black Manta.

Orm danNereus


Quotes Film Aquaman
Orm: The beast has awakened. The time has come for Atlantis to rise again.
Di laut dalam, Orm (Patrick Wilson) saudara tiri Arthur, berusaha menjalin kerja sama dengan Nereus (Dolph Lundgren) pemimpin suku Xebel. Di tengah negosiasi tersebut tiba-tiba keduanya diserang oleh kapal selam manusia (bangsa permukaan) sehingga mereka akhirnya memutuskan untuk bersatu untuk melawan manusia.

Serangan tersebut sebenarnya merupakan settingan Orm dan Black Manta. Nereus juga sebenarnya menaruh curiga, namun ia juga memiliki hasrat untuk berperang sehingga mengamini ajakan Orm untuk berkoalisi.

Mera (calon tunangan Orm, anak Nereus)

Di sisi lain, Mera (Amber Heard) berenang ke permukaan untuk memperingati Arthur akan rencana keji Orm. Sayangnya peringatan itu diabaikan karena Arthur merasa dirinya tak pantas menjadi raja atlantis sampai akhirnya lautan memuntahkan semua sampah kembali ke pesisir pantai.

Quotes Film Aquaman
Mera: I’ve been looking for you. Your half-brother, King Orm, is about to declare war upon the surface world. The only way to stop his war is for you to take your rightful place as king.
Arthur: Trust me, I am no king.

Pencarian Jati Diri Sang Pewaris Atlantis

Selanjutnya, film Aquaman mengisahkan perjalanan Arthur dan Mera dalam mencari jatidirinya sebagai pewaris takhta atlantis.

Ketika Arthur dan Mera pergi ke Atlantis, kita akan memiliki posisi yang sama dengan Arthur. Tidak mengerti dan polos tetapi ingin tahu.

Perlahan kita diajak berkeliling Atlantis, mulai dari gerbang seperti bagian imigrasi di bandara, kota Atlantis yang megah dan berteknologi tinggi, dan menjelaskan sejarah leluhur Atlantis yang membuat kota ini tetap berdiri.

Penonton diajak menyaksikan kehebatan kota legendaris itu. Atau setidaknya, seperti menonton semua pemandangan bawah laut ini di akuarium raksasa.

Vulko

Arthur dan Mera menemui Vulko, lalu Vulko mulai menceritakan tentang trisula milik King Atlan yang dibutuhkan untuk memimpin atlantis.

Vulko menjelaskan apa yang harus dilakukan dalam misi pencarian tersebut namun tiba-tiba sekelompok pasukan atlantis menyergap dan menangkap Arthur.

Pertemuan dan pertarungan pertama Arthur dengan sang adik, Prince Orm

Quotes Film Aquaman:

Orm: My brother has come from the surface to challenge me for the throne!
Arthur: I call it an ass-whooping.
Arthur yang terburu-buru ingin segera menyelesaikan misinya memimpin atlantis, dengan percaya diri memilih menantang duel adiknya ketimbang mengikuti saran Vulko untuk terlebih dahulu menemukan trisula milik King Atlan.

Akhirnya duel antara kakak dan adik ini tak dapat dihindari, dan mereka bertarung dalam ring of fire untuk memperebutkan takhta yang disaksikan rakyat atlantis.

Prince Orm bersenjatakan trisula milik ayahnya, sedangkan Arthur bersenjatakan trisula milik ibunya. Seperti yang diduga Vulko, pertarungan berjalan tak seimbang.

Trisula milik Arthur hancur, memahami situasi yang semakin memburuk, Mera masuk ke dalam arena, mengganggu Orm, dan melarikan diri bersama Arthur. Arthur dan Mera akhirnya melanjutkan misi mencari petunjuk di mana trisula King Atlan berada.

Pencarian Trisula King Atlan

Misi pencarian ini terasa seperti film Indiana Jones. Arthur dan Mera pergi mencari petunjuk sambil membawa benda artefak pemberian Vulko ke sisa puing kerajaan Desertes. Sebuah tempat di gurun Sahara, tempat dimana trisula King Atlan ditempa.

Di Kerajaan Desertes, Mera dan Arthur berhasil memecahkan teka-teki untuk menggunakan artefak pemberian Vulko dan memperoleh petunjuk di mana keberadaan trisula King Atlan sesungguhnya.

Quotes Film Aquaman:

King Atlan: In this trident resides the power of Atlantis. If you seek my power, journey beyond the edge of the world to the hidden sea. In the wrong hands, it would bring destruction. But in hands of the true heir, it would unite all our kingdoms above and below.
Bagaimana selanjutnya kisah pencarian Trisula King Atlan?
Lalu bagaimana kisah Black Manta?
Apakah Arthur sanggup menghentikan perang yang dibangun koalisi Prince Orm?
Dan bagaimana akhirnya Arthur berhasil menjadi King Of Atlan?
Cukup sampai di sini review film Aquaman, mendingan kalian nonton deh filmnya! Epic, gila, liar, brutal, laksana battle royal yang super klimaks di tengah samudera!

Komentar